Dampak tidak baik bermain game
Masa remaja memang sangat menyenangkan jika dilewati dengan hal-hal yang membuat hati senang, misalnya saja dengan bermain game (karena dulu mister juga pemain game, gegege).
Tapi yang harus sobat lakukan, jangan juga meninggalkan dunia hobi ini, manfaatkan game sebagai sarana melepas lelah dan hiburan.
Sebagai referensi, mister akan buatkan artikel tentang dampak tidak baik bermain game, sebagau bahan renungan. Apa sajakah dampak buruk itu? Di bawah ini penjelasannya.
Kesehatan mata akan menurun drastis
Seharian melihat layar, akan membuat mata menjadi lelah, belum lagi pengaruh tidak baik cahaya televisi terhadap mata. Ini sudah terbukti dengan banyaknya pecandu game yang mempunyai mata tidak sehat.
Konsentrasi belajar mudah hilang
Ketika dalam game pastilah kita membutuhkan konsentrasi pikiran yang banyak. Jika terlalu lama bermain game, akan memenuhi pikiran kamu terhadap game itu. Contohnya saja ketika waktu belajar, kamu pasti akan terfikir game yang kamu mainkan.
Yang terakhir dan paling penting, pergaulan akan menjadi sangat kurang
Padahal bergaul dengan teman itu penting, kehidupan bersosialisasi akan membantu kamu dalam mendapatkan kehidupan yang lebih baik (kamu pasti pernah mendapat traktir dari teman, ini contohnya)
Semoga Bermanfaat